Under Armour Curry 3

Review Under Armor Curry 3

Under Armour Curry 3 "Home"

Sepatu yang kontroversial dari under armour ini cukup membuat banyak orang bertanya-tanya tentang Sepatu Signature Ke-3 Steph Curry ini, sepatu ini terkesan memiliki model yang tidak kekinian dan terkesan Retro. Namun pada faktanya sepatu ini memiliki performa yang baik.
  • Traksi
Full Lengt Herringbone Pattern
Sectional Pattern

Sepatu ini menggunakan pola Full lenght herringbone dengan traksi bundar pada area Forefoot untuk menunjang performa dalam melakukan gerakan pivot. Herringbone pattern memiliki performa traksi yang sangat baik dan mampu mengakomodasi di berbagai medan lapangan (Indoor/Outdoor).
  • Cushion
Under Armour Curry 3 "All Black"

Belum ada yang dapat memastikan untuk cushion yang digunakna dalam sepatu ini, namun banyak spekulasi yang mengakatan bahwa sepatu ini masih menggunakan Charged Foam. Charged Foam adalah salah satu Cushion yang disukai Stephen Curry, Cushion ini memiliki performa dalam mengakomodasi tumbukan dengan sangat baik dan cukup responsif (Walaupun tak seresposiv Micro G)
  • Materials
Mesh + Foam Upper

Sepatu ini menggunakan Material yang terbilang cukup mirip dengan Ua Curry 2.5 yang menggunakan bahan Mesh dengan kombinasi Foam. Materials ini memiliki kelebihan selain dapat melekat dengan baik sesuai anatomi kaki, materials ini juga memiliki fleksibilitas dan ventilasi yang cukup baik.
  • Fit
Under Armour Curry 3 "Home"

Sepatu ini memiliki ukuran yang True-Size dan memiliki periode Break-in yang sangat cepat. Sepatu ini memilki sistem kuncian yang baik berkat tali-tali nylon yang terintegrasi dengan sistem pentalian, selain tali-tali nylon sepatu ini juga didukung dengan Eksternal Heel counter yang berbahan Rubber yang langsung terhubung dengan sistem bantalan atau cushion.
  • Support
Carbon Fiber Tpu

Sepatu ini memiliki support yang cukup baik dan efektif, selain sistem support yang disebutkan pada poin Fit sepatu ini juga memiliki Eksternal heel counter dengan TPU berbahan Carbon Fiber pada sisi samping dan Tpu Shank.
  • Overall
Under Armour Curry 3 "All Black"

Under Armour Curry 3 memiliki performa yang baik, sepatu ini dapat mengkomodasi berbagai medan lapangan dan cocok untuk pemain berposisi Guard.

Image By: Weartesters
Previous
Next Post »

1 comments:

Click here for comments
January 7, 2017 at 6:17 PM ×

Gan mau nanya, ukuran kaki saya aslinya 43 tapi saat memakai curry 2.5 masuknya 44.Untuk curry 3 sendiri seperti itu tidak ya?

Congrats bro Baru Tahu Blog you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar
Thanks for your comment