Nike Zoom Run The One

REVIEW NIKE ZOOM RUN THE ONE


  Sepatu yang sempat digunakan James Harden sebelum pindah ke apparel Adidas ini memiliki kualitas yang performa yang baik, beberapa pemain NBA yang sempat mengguanakan sepatu ini pada Season 2014-2015 James Harden, dan Andre Iguodala yang mendapat Gelar MVP pada Final NBA tahun lalu.
  • Upper

  Pada dasarnya sepatu ini menggunakan bahan Hyperfuse dengan struktur Bootie. Untuk area samping sepatu ini hanya menggunakan kombinasi jaring tipis untuk mengakomodasi keluarnya panas dengan baik.
  • Traksi

  Traksi Sepatu ini terbilang cocok untuk lapangan Outdoor yang kasar, berkat bahan Solid Rubber dengan pola Intricate Pattern. kekurangan pada pola traksi ini adalah celah alur traksi yang lebar membuat sepatu ini kurang konsisten.
  • Cushion

  Sepatu ini menggunakan Phylon midsole dengan Nike Zoom Air pada Forefoot dan Blok busa pada Rearfoot. Cushion sepatu ini cukup baik dalam mengakomodasi tumbukan dan memiliki performa yang supportif.
  • Support

  Tidak ada Internal maupun Eksternal Heel Counter pada sepatu ini, namun sepatu ini memili kestabilan pijakan dan sistem kuncian yang baik berkat struktur Bootie dan sistem pentalian Dynamic Flywire dan sistem pentalian pada area medial yang terhubung langung dengan material upper.
  • Overall

  Nike Zoom Run The One adalah sepatu low profile dengan struktur Bootie. Sepatu ini cocok digunakan untuk pemain berposisi PG dan SG. Bahan Solid Rubber Rubber pada sepatu ini membuat sepatu ini dapat digunakan di berbagai medan lapangan (Indoor/Oudoor).
Previous
Next Post »
Thanks for your comment